Rabu, 29 Desember 2010

Tutorial Turbo Pascal

Struktur Program Pascal
Struktur dari suatu program Pascal terdiri dari sebuah judul program (program heading) dan suatu blok program (program block) atau badan program (body program). Blok program dibagi menjadi dua bagian, yaitu bagian deklarasi (declaration part) dan bagian pernyataan (statement part). Bagian Deklarasi dapat terdiri dari deklarasi label (labels declaration), deklarasi konstanta (constants declaration), deklarasi tipe (type declaration), deklarasi variabel (variables declaration), deklarasi prosedur (procedures declaration) dan deklarasi fungsi (function declaration). Secara ringkas, struktur suatu program Pascal dapat terdiri dari:
1. Judul Program
2. Blok Program
a. Bagian Deklarasi

Struktur Program Pascal
Struktur dari suatu program Pascal terdiri dari sebuah judul program (program heading) dan suatu blok program (program block) atau badan program (body program). Blok program dibagi menjadi dua bagian, yaitu bagian deklarasi (declaration part) dan bagian pernyataan (statement part). Bagian Deklarasi dapat terdiri dari deklarasi label (labels declaration), deklarasi konstanta (constants declaration), deklarasi tipe (type declaration), deklarasi variabel (variables declaration), deklarasi prosedur (procedures declaration) dan deklarasi fungsi (function declaration). Secara ringkas, struktur suatu program Pascal dapat terdiri dari:
1. Judul Program
2. Blok Program
a. Bagian Deklarasi
Deklarasi label
Deklarasi konstanta
Deklarasi tipe
Deklarasi variabel
Deklarasi prosedur
Deklarasi fungsi
b. Bagian Pernyataan

Program Pascal Yang Paling Sederhana
Suatu program Pascal yang paling sederhana adalah program yang hanya terdiri dari sebuah bagian pernyataan saja. Bagian pernyataan (statement part) merupakan bagian yang terakhir dari suatu blok. Bagian ini diawali dengan reserved word Begin dan diakhiri dengan reserved word End. Jadi suatu program Pascal yang paling sederhana dapat berbentuk :
Begin
End.
Blok statement harus diawali oleh kata Begin dan diakhiri dengan kata End yang ada titik dibelakangnya (End.). Jangan lupa ya! Sedangkan format umum untuk suatu program biasanya adalah:
Program …
Uses …

Var
… …
Begin
…statement…
End.
Kata program boleh ada, boleh tidak (optional). Gunanya untuk memberi nama program saja. Lalu cobalah untuk mengetikkan statement berikut lalu jalankan (Ctrl+F9):
Begin
writeln('Halo Dunia!');
End.
Dalam kasus ini kita tidak menggunakan uses dan var. Seharusnya program di atas menghasilkan tulisan ‘Halo’ di layar. Jika terlalu cepat, tekan tombol alt+F5. Kemudian tekan sembarang tombol untuk kembali ke editor Pascal.

Uses
Untuk apakah uses itu? Uses adalah sejenis istilah yang berarti kita menggunakan suatu library (pustaka) tertentu. Lalu sekarang, apakah library itu? Untuk lebih mudah, anggap saja library itu sejenis kotak yang di dalamnya ada perintah-perintah yang kita butuhkan untuk program kita nantinya, seperti clrscr, readkey, keypressed, readln, dsb.
Pertanyaan lagi, mengapa program di atas tidak pakai uses? Karena statement writeln adalah memakai library standar milik TP (unit system), yang tidak perlu ditulis lagi.
Oh, ya. Bahasa Pascal bersifat incase-sensitive yang artinya tidak mempedulikan huruf besar atau kecil. Jadi terserah mau menulis kata Begin dengan begin atau BEGIN atau bahkan BeGiN. Tidak masalah koq. Dan jangan lupa, pada umumnya di akhir suatu perintah selalu diakhiri dengan tanda titik koma (;).

Penggunaan Write dan Writeln
Syntax write: write('');
Syntax writeln: writeln('');
Untuk lebih jelasnya, ketikkan perintah-perintah berikut ke editor Pascal anda lalu jalankan (Ctrl+F9).
Uses crt;
begin
clrscr;
writeln('ini baris pertama');
writeln('ini baris kedua');
write('ini baris ketiga');
write(' ini muncul disampingnya ');
writeln;
write('ini baris keempat');
end.
Sudah tahukah apa kegunaannya dan apa bedanya? Yang pasti, perintah write hanya menulis saja sedangkan perintah writeln menulis kemudian memindahkan kursor ke baris berikutnya.

Variabel
Variabel bisa diibaratkan sebagai sebuah kantong yang bisa menyimpan sesuatu. Dalam program yang meminta inputan ke user, maka inputannya harus ditampung ke dalam kantong yang bernama variabel ini. Dan kantong ini juga bisa diakses oleh statement program lainnya. Berikut ini adalah berbagai macam tipe variabel.

Nama Tipe Range Type
Shortint -128 s/d 127 Integer
Byte 0 s/d 255 Integer
Integer -32768 s/d 32767 Integer
Word 0 s/d 65535 Integer
Longint -2146473648 s/d 2146473647 Integer
Real 2.9 e-39 s/d 1.7 e37 Pecahan
String s/d 255 huruf Non numeric
Char 1 huruf saja Non numeric
Tipe variabel di atas adalah tipe variabel yang paling sering digunakan. Untuk tipe pecahan, masih ada tipe seperti single, double, extended, dsb. Silahkan pelajari sendiri di help yang tersedia (Ctrl+F1). Berikutnya adalah cara pendeklarasian variabel. Variabel di deklarasikan di blok var. Contoh:
Var
umur : byte;
nama : string;
Untuk memberikan suatu nilai pada variabel, pada statement masukan perintah:
:= ;
Contoh program:
Var
umur : byte;
sekolah : string;
begin
umur := 20;
sekolah := 'iSTTS';
writeln('Umurku ',umur,' tahun');
writeln('Aku bersekolah di ',sekolah);
end.
Jalankan dan lihat hasilnya! Lalu bagaimana jika kita ingin meminta inputan dari user. Gunakan perintah read atau readln. Contoh programnya:
Var
umur : byte;
sekolah : string;
begin
write('Umur saya berapa? '); readln(umur);
write('Sekolah saya di mana?'); readln(sekolah);
writeln('Umurku ',umur,' tahun');
writeln('Aku bersekolah di ',sekolah');
readln;
end.
Jalankan! Jika masukkan inputan lalu tekan enter. Lalu karena pada statement paling akhir program meminta readln. Itu artinya kita harus menekan tombol enter untuk kembali ke editor.

Uses Crt
Crt merupakan suatu unit yang mempunyai beberapa perintah yang dapat kita gunakan dalam hal pengolahan program berbasis teks. Beberapa perintah atau syntax yang memakai library ini adalah:
1. Clrscr : untuk membersihkan layar.
2. Textcolor : memberi warna pada tulisan.
3. TextBackground : memberi warna pada latar belakang tulisan tersebut.
4. GotoXY : memindahkan kursor ke posisi X,Y.
5. Sound, NoSound : membunyikan speaker dan menghentikannya.
6. Delay : menunda pemrosesan program beberapa waktu.
7. Textmode : mengubah besar karakter.
Contoh program :
Uses crt;
Begin
Clrscr;
Textcolor(14);
Textbackground(1);
Gotoxy(10,20);
Writeln('Tulisan kunig di atas biru!')
{penggunaan Sound dan NoSound}
Sound(440); delay(1000); nosound;
End.
Daftar warna:
1: hitam
2: biru
3: cyan
4: merah
5: magenta
6: coklat
7: abu-abu terang
8: abu-abu gelap
9: biru muda
10: hijau muda
11: cyan muda
12: merah muda
13: magenta muda
14: kuning
15: putih

Perhitungan matematika
Suatu statement pada blok program bisa digunakan untuk menghitung perhitungan matematika. Perhatikan program berikut:

Var
a,b,c : integer;
Begin
a:=1;
b:=5;
{penjumlahan}
c:=a+b;
writeln(c);
{pengurangan}
c:=b-a;
writeln(c);
{perkalian}
c:=a*b;
writeln(c);
{pembagian}
c:=b/a;
writeln(c);
End.

Div
Adalah pembagian yang selalu menghasilkan bilangan bulat (integer).
Contoh: c:=a div b;
Mod
adalah sisa dari pembagian modulo atau remainder yang selalu menghasilkan integer.
Contoh: c:=a mod b;
Trunc
Pembulatan angka ke bawah. Misalnya angka 5.7 dibulatkan menjadi 5.
Contoh: trunc(c);
Round
Pembulatan ke nilai integer terdekat, misal 5.6 dibulatkan ke enam. 7.1 dibulatkan menjadi tujuh.
Contoh: round(c);
Konstanta
Konstanta ini seperti variabel, hanya saja nilainya sudah didefinisikan sebelumnya dan selalu tetap dan tidak bisa diubah dalam program.
Contoh:
Const
Myconst = 1234;
Var
i:word;
Begin
i:=40;
writeln(i*myconst);
End.
Sudah jelas to maksud program di atas? Ingat! Nilai konstanta tidak dapat diubah. Jika dalam program dicoba untuk diubah, maka akan error.

Percabangan
Salah satu dari tiga konstruksi fundamental adalah percabangan/branching. Dalam pascal, percabagan menggunakan syntax if then else dan case of.

Syntax:
IF kondisi THEN
BEGIN
...
END;
Dengan ELSE:

IF kondisi [and] kondisi [or] kondisi THEN
BEGIN
...
END {memang tanpa titik koma di sini; sebelum ELSE tidak perlu titik koma!!!}
ELSE
BEGIN
...
END;
Apabila kondisi terpenuhi, maka program akan menjalankan b\perintah yang ada setelah THEN. Tapi jika kondisi tidaki terpenuhi, maka program akan menjalankan program setelah ELSE.
Contoh penggunaan:
Var i: integer;
Begin
Write('Masukkan bilangan antara 1-100: '); readln(i);
If i<=50 then
Write('bilangan kecil')
Else
Write('bilangan besar');
End.
Penggunaan CASE … OF:
Penggunaan Case OF ini lkebih berguna jika kondisi yang dibandingkan berupa range. Lihat contoh berikut:
CASE nilai OF
80..100 : grade:='A';
70..79 : grade:='B';
55..69 : grade:='C';
45-54 : grade:='D';
ELSE grade:='E';
END;

Looping
Selain percabangan, konstruksi fundamental pemrograman yang lainnya adalah looping atau perulangan. DI Pascal ada 3 macam looping. Kita akan pelajari satu per satu:
1. For … to … do
Syntax:
FOR variable := nilai_awal TO nilai_akhir DO
BEGIN
…apa_yang_diulang….
END;

Contoh penggunaan:
FOR i:=1 TO 5 DO
BEGIN
Writeln(i);
END;

Program di atas akan menuliskan angka 1 sampai 5 ke bawah di layar.
Jika ingin melakukan perhitungan mundur dari 5 ke 1, gunakan perintah DOWNTO sebagai pengganti TO (FOR i:=5 DOWNTO 1 DO).

BONUS!!! Untuk variabel yang bertipe char, bisa juga menggunakan FOR dengan cara berikut:
FOR c:='A' TO 'Z' DO write(c,' ');
Atau boleh juga menulisnya dengan
FOR c:='Z' DOWNTO 'a' DO write(c,' ');
Atau untuk tipe boolean, bisa juga seperti ini:
FOR b:=false TO true DO writeln(b);

Bagaimana? Keren kan?

2. While … do
Syntax:
WHILE kondisi DO
BEGIN
…apa_yang_dilakukan…
END;

Bedanya dengan FOR ... DO, adalah pada WHILE ... DO, sebelum memulai masuk ke blok begin end, ada kondisi yang harus dicek. Jika terpenuhi baru masuk ke blok BEGIN END dan terus-menerus diulang hingga kondisi tidak tercapai. Jadi bisa saja yang di dalam blok BEGIN END tidak dijalankan sama sekali.
Contoh penggunaan:

i:=1;
WHILE i<6 DO
BEGIN
Writeln(i);
i:=i+1;
END;

3. Repeat … until
Syntax:
REPEAT
…apa_yang_dilakukan…
UNTIL kondisi

Ini adalah kebalikan dari WHILE DO, jika pada WHILE DO, sebelum menjalankan statement, maka kondisi dicek terlebih dahulu. Maka sebaliknya, pada REPEAT UNTIL, program menjalankan statement dalam blok BEGIN END satu kali terlebih dahulu, baru di akhir dilakukan pengecekan kondisi. Jika kondisi terpenuhi, maka Blok statement akan diulang lagi, sampai kondisi sudah tidak terpenuhi. Jadi, minimal blok program dalam REPEAT UNTIL dijalankan satu kali.
Contoh penggunaan:

i:=1;
REPEAT
Writeln(i);
i:=i+5;
UNTIL i>5;

Nah, itu semua adalah dasar dari pemrograman Pascal. Untuk lebih lanjut akan dibahas pada waktu berikutnya (semoga saya sempat membuat tutorial berikutnya). Berikut ini saya berikan bonus program BINTANG BERGERAK MEMANTUL-MANTUL DI LAYAR.


PROGRAM BintangMantulMantulSampaiDitekanEscape;
USES crt;
CONST
lebar=80;
tinggi=25;
xawal=1;
yawal=1;
VAR
x,y : byte;
dx,dy : shortint;
c : char;
BEGIN
{inisialisasi awal}
x:=xawal;
y:=yawal;
dx:=1;
dy:=1;
c:=#0;
REPEAT
clrscr; {bersihkan layar}
gotoxy(x,y);
write('*'); {mencetak bintang pada posisi X,Y}
x:=x+dx; {ubah koordinat x}
y:=y+dy; {ubah koordinat y}
{cek, jika sudah sampai di batas layar,
maka ubah dx & dy untukk ganti arah}
IF (X>=lebar) OR (X<=1) THEN dx:=-dx;
IF (Y>=tinggi) OR (Y<=1) THEN dy:=-dy;
{jika ada penekanan tombol, maka tombol tersebut dideteksi}
IF keypressed THEN c:=readkey;
delay(100); {menunda selama 100ms}
UNTIL c=#27;
END.

Sabtu, 25 Desember 2010

Cara PDKT Sama Cewe

Mutar muter otak di http://otakkacau.co.cc/ Lagi seru2nya baca2 artikel n wawasan yg bisa buat cewek klepek2 dari blog2 n khususnya forum kaskus treadnya mr ghuaring n terutama pemikiran  isi otak ane yg ga ada habis2nya di bahas kl dah ngomongin soal cewek “begitu jg cewek kl dah ngomongin soal COWOK” :D . So langsung aja nih baca2 hal2 yg mnurut gw menarik tuk di baca.
6 hal yg diinginkan dari cewe ke cowo…dan 6 hal ini bukan urut yah…
  1. Materi (harta, kekayaan, hadiah2 yg lu kasih ke mereka atau menyediakan kebutuhan mereka)
  2. Power (Pengaruh, kepemimpinan / jabatan dan kemampuan memberikan mereka rasa aman dan nyaman)
  3. Terkenal (artis maupun atlet…pokonya famous)
  4. Ekslusifitas (keningratan, kesombongan, dah nikah (ya, ini juga sebuah eksklusifitas. ada cewe yg suka sama laki2 yg sudah nikah))
  5. Fisik (ketampanan bahkan tinggi badan)
  6. Kepribadian (humoris, kreatif, romantis, pintar, exotisme (menurut lu napa cewe bule suka sama cowo bali? karena exotisme), dll…)
Gw sndiri http://otakkacau.co.cc/ sih berpendapat : Face – Character – Education – Materi – Love (Ga’ berurutan)
Point2 penting bwt di baca
  1. Jangan samain antara keinginan dan kebutuhan cewe dengan cowo
  2. Cewe JAUH lebih tertarik kepada cowo dengan kepribadian dan kecerdasan ketimbang berduit, cakep atau ketenaran
  3. Posisikan diri lu sebagai pemilih bukan yg dipilih
  4. Jangan mau jadi budak dari cewe yg bener2 lu suka
  5. Jangan pernah “membeli” perasaannya dengan pemberian dan hadiah
Pada umumnya cewe2 tertarik sama cowo yg :
  1. Confident and not needy (PeDE dan tidak butuh)
  2. Has sense of humour (humoris,suka becanda)
  3. Knows what she wants (tau apa yg ia inginkan)
  4. Adventurous and wild (menyukai tantangan)
  5. Look and dresses and smell nice (berpenampilan bagus)
  6. In control (mengendalikan/memimpin)
  7. Interesting and unpredictable (menarik & tdk bisa dprediksi)
  8. Honest and bold (jujur & tegas)
  9. Wants a relationship with her (mau membangun sbuah hubungan dg-nya)
  10. And most importan,cares about her and thinks she is special (perhatian & berpikir bahwa ia special)
Rumus Cinta
Attraction + Comfort + Seduction = Love
Tertarik + Nyaman + Hubungan Batin (Chemistry) = Cinta
Buat yg ga punya modal duit tuk PDKT, baca nih
APAKAH DENGAN DUIT AJA LU BISA BAHAGIA?
There’s something…no, there’s alot of things that money can’t buy…
  • Teman ga bisa dibeli pake uang
  • Istri yg baik ga bisa dibeli pake uang
  • Anak buah yg jujur ga bisa dibeli pake uang
  • dan kemapanan ga bisa diukur hanya dengan uang…
Ngembangin diri lo, dengan cara :
  • Harus komit kl mau belajar jadi lebih baik
  • jangan berenti memperbaiki penampilan
  • Sugesti positif diri
  • belajar dari mereka yg berpengalaman
  • Tentukan perempuan yg kaya apa yg lu pengenin
Kumpulan Filosofi Cinta
  • Cinta bukanlah “itu salah kamu” tapi “maafin aku”
    bukan “kamu gimana sih?” tapi “aku mengerti”
    juga bukan “seandainya kamu…” tapi “aku bersyukur kamu…”
    Yang paling utama adalah bukan “aku cinta kamu, karena…” tapi “aku cinta kamu, meskipun…”
  • Ukuran sebuah kecocokan bukanlah banyaknya waktu yang dilalui bersama, tapi kasih sayang terhadap satu sama lain.
  • Cinta bukanlah menjadi sosok yang sempurna bagi seseorang, tapi mencari seseorang yang menjadikan kita sosok yang sempurna.
  • Patah hati akan bertahan selama kamu tetap mempertahankannya dan menyakitkan selama kamu membiarkannya terasa sakit
    Yang menjadi tantangan bukanlah bagaimana kamu bertahan dari patah hati, tapi bagaimana mengambil hikmah darinya
  • Bagaimana memahami cinta:
    Boleh jatuh cinta tapi jangan sampai tersandung,
    Harus konsisten tapi jangan memaksa,
    Bisa berbagi tapi harus adil,
    Bisa memahami bukannya menuntut,
    Dan harus bisa patah hati tapi jangan sakit hati.
  • Cinta sejati tak bisa dicari dimana dia ada dan tiada
    Karena cinta tak dapat dimengerti…
    Semakin disembunyikan jadi semakin kelihatan
    Semakin ditahan jadi semakin berkembang.
  • Jangan pernah bilang “aku cinta kamu” kalau kamu tak pernah merasa begitu
    Jangan pernah bicara tentang perasaan kalau hal itu tak pernah ada
    Jangan sentuh hatinya kalau niatmu mematahkannya
    Hal paling kejam yang bisa dilakukan laki-laki adalah membuat perempuan jatuh cinta padahal dia tak berniat membalasnya.
  • Memang sakit melihat orang yg kamu sayang senang bersama orang lain
    Tapi lebih menyakitkan kalau tahu orang yang kamu sayang lebih tidak senang bersama kamu.
  • Sakit rasanya kalau ditolak,
    Lebih sakit lagi kalau putus cinta,
    Tapi yang paling sakit kalau orang yg kamu cintai tidak pernah tahu perasaan kamu terhadapnya.
  • Hal yang menyedihkan tentang cinta,
    Jikalau kamu telah bertemu seseorang yang berarti buat kamu tapi pada akhirnya tak dapat bersatu…
    Dan kamu harus bisa merelakannya.
  • Cinta itu seperti kupu-kupu yang cantik
    Semakin dikejar dia semakin menghindar
    Tapi kalau kamu membiarkannya terbang, dia akan menghampirimu disaat yang tidak kamu duga
    Cinta bisa membuat kamu bahagia, tapi juga bisa menyakitkan.
    Tapi cinta menjadi istimewa saat kamu memberikannya kepada orang yang pantas menerimanya.
    Jadi sabar aja…dan pilih yang terbaik…
Bedanya Suka, Sayang dan Cinta
  • *Saat kau MENYUKAI seseorang, kau ingin memilikinya untuk keegoisanmu sendiri.
  • *Saat kau MENYAYANGI seseorang, kau ingin sekali membuatnya bahagia dan bukan untuk dirimu sendiri.
  • *Saat kau MENCINTAI seseorang, kau akan  melakukan apapun untuk kebahagiaannya walaupun kau harus mengorbankan jiwamu.
  • *Saat kau menyukai seseorang dan berada disisinya maka kau akan bertanya,”Bolehkah aku menciummu?”
  • *Saat kau menyayangi seseorang dan berada disisinya maka kau akan bertanya,”Bolehkah aku memelukmu?”
  • *Saat kau mencintai seseorang dan berada disisinya maka kau akan menggenggam erat tangannya…
  • *SUKA adalah saat ia menangis, kau akan berkata “Sudahlah, jgn menangis.”
  • *SAYANG adalah saat ia menangis dan kau akan menangis bersamanya.
  • *CINTA adalah saat ia menangis dan kau akan membiarkannya menangis dipundakmu Sambil berkata, “Mari kita selesaikan masalah ini bersama-sama.”
  • *SUKA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata,”Ia sangat cantik dan menawan.”
  • *SAYANG adalah saat kau melihatnya kau akanmelihatnya dari hatimu dan bukan matamu.
  • *CINTA adalah saat kau melihatnya kau akan berkata,”Buatku dia adalah anugerah terindah yang pernah Tuhan berikan padaku..”
  • *Pada saat orang yang kau suka menyakitimu,maka kau akan marah dan tak mau lagi bicara padanya.
  • *Pada saat orang yang kau sayang menyakitimu,engkau akan menangis untuknya.
  • *Pada saat orang yang kau cintai menyakitimu,kau akan berkata,”Tak apa dia hanya tak tau apa yang dia lakukan.”
  • *Pada saat kau suka padanya, kau akan MEMAKSANYA untuk menyukaimu.
  • *Pada saat kau sayang padanya, kau akan MEMBIARKANNYA MEMILIH.
  • *Pada saat kau cinta padanya, kau akan selalu MENANTINYA dengan setia dan tulus…
  • *SUKA adalah kau akan menemaninya  bila itu menguntungkan.
  • *SAYANG adalah kau akan menemaninya di saat dia membutuhkan.
  • *CINTA adalah kau akan menemaninya di saat bagaimana keadaanmu.
  • *SUKA adalah hal yang menuntut.
  • *SAYANG adalah hal memberi dan menerima.
  • *CINTA adalah hal yang memberi dengan rela
Mo’ jadi pengikut ato penemu ?
  • Pengikut, ketika menerima sebuah ilmu cenderung mengikuti apa yg ilmu itu katakan.. Mereka terlalu cenderung memikirkan apa yg orang katakan tentang mereka.. Walaupun mungkin yg dikatakan orang lain itu atau yg ilmu itu ajarkan kepada mereka tidak sesuai dengan keadaan yg berlangsung..
  • Sedangankan Seorang PENEMU
    Sesungguhnya ada lah orang yg ketika menerima ilmu ato menerima saran dari orang lain.. Ia akan mengabungkan nya dengan keadaan dan sifat dirinya sendiri.. Sehingga ilmu TIDAK MENDOKTRIN MEREKA, tapi ilmu menjadi SARANA UNTUK MENAMBAH PELUANG KESUKSESAN mereka.. Mereka menerima semua kritik dan saran dari teman maupun keluarga,, tapi mereka lah YANG MEMEGANG KENDALI ATAS KEPUTUSAN YG MEREKA AMBIL..
Hal-hal yang dianggap benar tapi salah
  • Menjadi Mr. Nice Guy, mencerminkan sifat yg membosankan, mudah ditebak, monoton, insecure, not fun, trll serius, gak menantang, gak pede, dll
  • Biasanya co ngelakuin itu supaya:
    1. Takut ce-nya gk tertarik lagi sm tu co
    2. Seakan2 ingin menunjukan klo ni co bisa memperlakukan tu ce dgn baik,dan BERHARAP si ce memperlakukan tu co sama spt u memperlakukan dy atau BERHARAP si ce menghargai apa yg uda tu co lakuin utk dy atau BERHARAP yg lainnya..
Untuk yg masih JOMBLO “Don’t be sad”
  • The power of being jomblo itu adalah KEBEBASAN UNTUK MEMILIH DAN TIDAK TERIKAT…artinya loe bebas nemplok cewe2 di sana sini…kl loe masih jomblo tapi udah ngerasa terikat ama 1 cewe, disitulah awal penderitaan loe dimulai… Yang harus dihilangkan itu perasaan kl cewe itu istimewa…ga ada cewe yg istimewa, semua cewe biasa aja…emang sih yg 1 lebih cantik dr yg lain, tapi mereka semua sama…..jadi jgn sampai jatuh cinta duluan bro… Yang bikin mereka istimewa mestinya bukan dianya tapi momennya yg dia berikan ke eloe…misalnya saat dia menyatakan cintanya sama eloe..hehehe baru loe boleh mikir boleh ga gua jatuh cinta ama nih cewe hehehehe…
Kedewasaan dalam menghadapi cinta mengarahkan kita pada dua kutub :
  • Belajar menerima, lebih rendah hati…pada saat bertemu dengan sang pilihan hati, terima dia dengan segala kekurangan dan kelebihannya.
  • Ibarat bunga, seorang gadis ga ada yg sempurna. melati yg manis dan wangi namun mungil. mawar yg cantik dan wangi namun berduri. anggrek yang elegan nan exotis namun sulit dicari…dan banyak contoh lainnya…
  • Menutup diri namun lebih selektif…meski kadang jadi bumerang karena semakin kita menginginkan kesempurnaan, semakin sulit kita menerima seseorang menjadi pasangan kita. sedangkan waktu jalan terus…
Wanita ingin di perlakukan oleh kaum pria, seperti :
  • cewe itu lemah pada dasarnya.
  • cewe tuh (sangat) ingin di mengerti.
  • cewe tu ingin di nomor satukan.
  • cewe tuh muna.
  • cewe ingin di hargai sebagai cewe.
  • cewe butuh kenyamanan dan ketenangan.
Tahap-tahap PDKT
Bikin diri Lo menarik DImata Target lo
Tahap paling penting dari pedekate, elo musti kasih tanda-tanda kalo elo tertarik sama target. Betul?
Trik Ngedapetin Perhatian Target
  1. Senyum dong
    Senyum itu penting. Bikin elo keliatan lebih ramah dan terbuka. Peluang
    si target tertarik sama elo jadi lebih gede. Tapi jangan terlalu
    ngumbar senyum, ntar bisa disangka…
  2. CCP (curi-curi Pandang)
    Kalo lagi papasan ato lagi seruangan sama target, saatnya elo main
    mata. Boleh kasi lirikan tapi gak boleh lebih dari 2-4 detik. Meski
    cuman sekilas, itu cukup buat nunjukin ketertarikan elo. Jangan
    kelamaan, secara bahasa Inggris bisa bikin turn off.
  3. Deketin target
    Kalo elo cowok, udah dari sononya elo yang musti ngejar. Kalopun elo
    cewek nggak masalah juga. Hari geneeee nunggu! Samperin aja target elo
    terus: Say hello!
  4. Have fun
    Ceria, santai dan spontan.
  5. Attitude penting
    Musti pede dan nggak takut ambil risiko. Berpikirlah positif!
MENGENAL DIA lebih dalem
Kalo udah kenal ato dikenalin sama teman, kini saatnya buat elo untuk tahu lebih banyak tentang si target.
Tips Ngobrol sama Target
  1. Topik obrolan
    Cari topik yang santai, misal: sekolah, musik, film dan lain-lain.
    Siapa tau kalian punya kesamaan, jadi bisa bikin obrolan makin seru dan
    nyambung.
  2. Joking (joke itu penting)
    Jangan terlalu serius. Selain bikin obrolan garing, elo jadi anak yang
    ngebosenin. Di sela-sela elo ngobrol bisa diselingin dengan bercanda.
    Hidup terlalu singkat buat dibawa serius.
  3. Main tebak-tebakan
    Kalo udah mulai bingung karena keabisan topik, main tebak-tebakan juga
    lucu. Macam-macam permainan yang bisa dicoba. Misal: pancasila, suit
    jepang dan tebakan-tebakan lainnya.
  4. SMS ato YM
    Dijaman canggih kayak hari ini ngobrol gak harus ketemuan secara fisik,
    nggak dibatesin waktu dan ruang. Kadang malah lebih asik ngobrol lewat
    sms ato YM, selain itu nggak ketauan kalo lagi grogi misalnya. Cuman
    jangan kaget aja liat tagihan telepon di akhir bulan.
  5. Ngomongin materi
    Daripada elo dicap matre mending jauhin obrolan dari topik semacam ini.
NYAMANIN DIRI LO N BUAT DIA NYAMAN DIDEKET LO
Saat jalan bareng buat pertama kalinya sama target adalah saat-saat menentukan dan bisa jadi memalukan. Biar nggak kejadian baca dulu ini.
Tips Jalan Bareng Target
  1. Ngajakin jalan
    Biar sama-sama nyaman dan kemungkinan buat ditolak juga lebih kecil,
    ada baiknya elo ngajak target pergi rame-rame.
  2. Pergi rame-rame
    Lebih aman karena elo gak musti ngomong terus kan kalo lagi nggak abis
    bahan. Apa lagi kalo ternyata target elo ternyata orangnya pendiam,
    lumayan teman-teman elo bisa jadi bumper. Paling elo kluar modal
    tambahan buat nraktir mereka. Hehehe..
  3. Rencana
    Daripada ribet di jalan nentuin mau makan, nonton ato nongkrong di
    mana. Baiknya elo udah tentuin sebelumnya.
  4. Nge-game bareng
    Kalo pas lagi jalan di mall biasanya kan ada arcade game, main sambil
    makan es krim seru tuw, abis itu bisa diterusin dengan main
    bowling…kira-kira yang nggak bikin elo berdua jadi garing dan yang
    penting jadi makin deket aja.
  5. Bikin target nyaman
    Sebisa mungkin nggak usah bertingkah yang ajaib. Misal: ngupil. Mungkin
    itu hobi elo, Fine. Tapi jangan elo lakuin kalo lagi makan malem
    berdua. Geli tauk!!
KENDALIKAN RASA YANG TUMBUH
Adalah suatu perasaan yang timbul setelah sekian lama elo berdua makin deket dan makin sering ngabisin waktu berdua, biasanya muncul disaat elo sedang sendirian.
Nge-Cheat Kangen
  1. Hindari lagu menye-menye
    Untuk mengurangi tingkat keakutan rasa kangen, hindari mendengarkan
    lagu-lagu pop cengeng. Kangen lo nggak bakal berkurang, yang ada bisa
    sakit kuping.
  2. Cari tempat yang private
    Kalo lagi cengar-cengir nginget kejadian-kejadian lucu yang elo alamin,
    pastiin orang lain nggak liat. Bayangin elo senyum-senyum sendirian di
    ruangan kelas saat pelajaran.
  3. Simpenin SMS
    Untung HP jaman sekarang udah bisa nyimpen SMS, jadi kalo lagi pengen
    nginget-inget dia, elo bisa baca-baca lagi SMS dari dia.
  4. Colongan foto
    Berterimakasilah pada insinyur yang bikin HP bisa buat motret dan
    nyimpen foto. Berguna banget saat baca SMS dari dia udah gak mempan.
    Brosing aja foto-foto colongan dia yang ada di hape elo. Nyesss!
  5. Buang gengsi
    Kalo semua cara di atas nggak juga menolong, buruan buang gengsi elo
    untuk SMS/telepon duluan sekadar ngobrol atau ngajak dia ketemuan.
    Beres kan?
SAATNYA UNTUK SERIUS
Pedekate melulu, nggak ada progres! Sebenernya dia serius nggak sih?Jangan-jangan dia cuma iseng! Eit… jangan kesel dulu. Ikuti petunjuk berikut ini.
Ngebaca Keseriusan Dia
  1. Mulai romantis
    Belakangan ini dia mulai beda. Misalnya, dia tiba-tiba ngebeliin elo CD
    limited edition dari band favorit elo yang sebenarnya nggak dia sukai.
    Atau, dia bela-belain mo nemenin elo pergi beli sandal jepit di mall.
  2. Suka bikin surprise
    Dia mulai sering ngasih kejutan kecil di luar kebiasaannya selama ini.
    Misalnya, selama ini dia maleees banget tiap kali elo ajak lari
    keliling Gelora Bung Karno, tiba-tiba dia mau.
  3. Nggak malu-malu
    Dia udah nggak malu-malu kalau lagi bareng elo di tempat umum. Artinya
    dia udah santai dan nyaman, alias dia seneng jalan bareng elo dan nggak
    gelisah lantaran takut ketahuan. Beda banget kan kalau dia nggak pengen
    kelihatan lagi jalan bareng sama elo.
  4. Nanya-nanya lebih ‘dalem’
    Dia pengen tahu elo lebih jauh. Pertanyaan yang keluar dari dia udah
    bukan lagi siapa jagoan American Idol elo ato apa film favorit elo,
    tapi udah lebih ke hal-hal semacem kenapa elo deket banget sama bokap
    lo ato gimana kebiasaan elo waktu bangun pagi.
  5. Mancing
    Kalo semua tanda-tanda di atas nggak nongol sama sekali, jangan
    khawatir. Siapin strategi buat mancing dia, apakah beneran ada
    “feeling” ato cuma iseng. Jangan lupa, ‘mancing’ ke temen-temennya juga
    bisa ngebantu elo ngebaca situasi. * Disarikan dari berbagai sumber dan
    pengalaman pribadi sejumlah remaja.

Sabtu, 18 Desember 2010

Cara Setting GPRS dan MMS di Handphone

Cara Setting GPRS Dan MMS Three HP Nokia, Sony Ericsson, Samsung, Motorolla

»Raden Somad » Email dan Chatting, Tekno » Cara Setting GPRS Dan MMS Three HP Nokia, Sony Ericsson, Samsung, Motorolla

Cara Setting GPRS Dan MMS Three HP Nokia, Sony Ericsson, Samsung, Motorolla

Setting GPRS Dan MMS ThreeIni adalah tutorial bagaimana setting MMS dan GPRS kartu three 3 untuk berbagai macam handphone (HP) antara lain HP Nokia, Samsung, Sonny Ericson, Dan Motorolla. Semoga bermanfaat ya :
I. General Setting (Parameter yang digunakan untuk melakukan koneksi & MMS dengan jaringan 3)
Setting GPRS
Data Bearer : GPRS
Access point name : 3gprs
User name : 3gprs
Password : 3gprs
Home : http://wap.three.co.id
Phone IP Address : Automatic
Proxy Server Address : 10.4.0.10
Proxy port number : 3128
Setting MMS
Connection name : 3mms
Data bearer : GPRS
Access point name : 3mms
User name : 3mms
Prompt Password : No
Password : 3mms
Authentication : Normal
Gateway IP address : 0.0.0.0
Homepage : http://mms.three.co.id
Phone IP address : Automatic
Primary name server : 0.0.0.0
Secondary name server : 0.0.0.0
Proxy server address : 10.4.0.10
Proxy port number : 3128

II. HP Nokia
GPRS Parameter Setting
1. Masuk ke Menu, click Services > Option > Settings > Default Access Point > Options > New Access point > Use default settings
2. Ganti parameter GPRS yang dibutuhkan seperti yang dijabarkan dibawah ini
Connection name – 3gprs
Data bearer – GPRS
Access point name – 3gprs
User name – 3gprs
Prompt Password – No
Password – 3gprs
Authentication – Normal
Homepage – http://wap.three.co.id
Connection Security – off
Session mode – permanent
3. Press Option > Advanced Setting, Masukkan parameter yang dibutuhkan seperti yang dijabarkan dibawah ini :
Phone IP address – Automatic
Primary name server – 0.0.0.0
Secondary name server – 0.0.0.0
Proxy server address – 10.4.0.10
Proxy port number – 3128
MMS Parameter Setting
1. Go to Menu, click Messages > Option > Settings > Multimedia Messages > Access Point in Use > Options > New Access point > Use default settings
2. Change each MMS parameter to this value:
Connection name – 3mms
Data bearer – GPRS
Access point name – 3mms
User name – 3mms
Prompt Password – No
Password – 3mms
Authentication – Normal
Gateway IP address – 0.0.0.0
Homepage – http://mms.three.co.id
3. Press Option > Advanced Setting, fill in the parameters with these values:
Phone IP address – Automatic
Primary name server – 0.0.0.0
Secondary name server – 0.0.0.0
Proxy server address – 10.4.0.10
Proxy port number – 3128
4. Press Messaging > Options > Setting > Multimedia Message, fill in the default setting with the values below.
Access Point in use: 3mms
Multimedia reception: always on
On receiving message: Retrieve immediately
Allow anonymous messages: yes
Receive adverts: yes
Receive report: yes
Deny report sending: no
Message validity: maximum time
Image size: small
Default speaker: loudspeaker
III. HP Sony Ericsson
GPRS Parameter Setting
1. Go to Menu, click Connectivity > Data Comm. > New Account
2. Type in 3GPRS
APN : 3gprs
User Name : 3gprs
Password : 3gprs
Click Save
3. Click Internet setting > WAP profile > New Account
4. Type in 3GPRS
Connect Using : 3GPRS
IP Address : 0.0.0.0
Click Save
5. Click More/ Edit > Setting
Connect using : http
Use proxy : Yes
Proxy : 10.4.0.10
Port : 3128
User Name : 3gprs
Password : 3gprs
Click Save
6. Click Advance
Name : 3GPRS
Address : http://wap.three.co.id
Click Save
MMS Parameter Setting
1. Go to Menu, click Connectivity > Data Comm. > New Account
2. Type in 3mms
APN : 3mms
User name : 3mms
Password : 3mms
Click Save
3. Click Internet setting > WAP profile > New Account
Type in 3mms
Connect Using : 3mms
IP Address : 0.0.0.0
Click Save
4. Pick More/ Edit > Setting
Connect Using : http
Use proxy : Yes
Proxy : 10.4.0.10
Port : 3128
Leave the User Name and Password field blank
Click Save
5. Message Setting: click Message > option > Picture > Picture Message > Option
Validity period: maximum
Delivery report: on
Message server: http://mms.three.co.id
WAP Profile: 3gprs
Click Save
IV. HP Samsung
GPRS Parameter Setting
1. Go to main menu, click Browser > Profile Setting > Operator (if available)
Type in Profile Name : 3GPRS
Home URL : http://wap.three.co.id
Bearer : GPRS only
Proxy : Disable
2. Click GPRS Setting
Security : Non-secure
Type in DSN 1 : 0.0.0.0
APN : 3gprs
Login ID : 3gprs
Password : 3gprs
MMS Parameter Setting
1. Go to main menu, click Messages > Multimedia Messages > Setting > MMS Profile > Current Profile > Profile Setting > Operator (If Available)
Type in Profile Name : 3mms
Server URL : http://mms.three.co.id
Proxy : Enable
2. Click GPRS Setting
IP Address : 0.0.0.0
APN (3mms)
Password : 3mms
Login name : 3mms
Password : 3mms
V. HP Motorola
GPRS Parameter Setting
* On standby mode
1. Go to Menu > Web Access > Select > Web Sessions > Select
2. Click 3GPRS > Menu > Set Default > Select
If the operator list is not available, then
* On standby mode
1. Go to Menu > Web Access > Select > Web Sessions > Select
2. Click New Entry > Select > Entry Detail, fill the parameters with this value:
Name : 3GPRS
Homepage : http://wap.three.co.id
Gateway IP :
Port 1 :
Timeout : 15 minutes
GPRS APN : 3gprs
User Name : 3gprs
Password : 3gprs
(Leave other parameters blank)
Press Done
3. Click 3GPRS > Menu >Set Default > Select
MMS Parameter Setting
* On standby mode
1. Click Message > Menu > Message Setup > Select > MMS Message Setup > Change > Server Info > Select
2. Pick 3MMS > Select
If the operator list is not available, then:
* On standby mode
1. Go to Menu > Web Access > Select > Web Sessions > Select > New Entry > Select > Entry Detail, and fill in the parameters with this value:
Name : 3mms
Homepage : http://mms.three.co.id
Gateway IP : 10.4.0.10
Port 1 : 3128
Timeout : 15 minutes
GPRS APN : 3mms
User Name : 3mms
Password : 3mms
(Leave other parameters blank)
Press Done
2. Click Message > Menu > Message Setup > Select > MMS Message Setup > Change > Server Info > Select
3. Pick one of the available listed items, and press Menu > Edit > Select > Service Name, and OK
4. Type in 3MMS, and OK
5. Click Server Name, and OK
6. Type in http://mms.three.co.id, and OK
7. Pick Session Name, and OK
8. Pick 3MMS that was created at the first step, and Select
9. Press Done

Rabu, 15 Desember 2010

Kumpulan SMS ucapan Tahun Baru 2011

SMS Tahun Baru 2011 Puisi Tahun Baru. Menjelang pergantian tahun 2010 ke 2011, merayakan tahun baru dengan mengirim SMS Tahun Baru 2011 atau Puisi Tahun Baru. SMS Ucapan selamat tahun baru, Happy New Year 2011.
SMS Tahun Baru 2011
SMS Tahun Baru 2011
Berikut Kumpulan SMS Puisi Tahun Baru 2011 :
***
Tahun ini ‘kan berlalu,
Laksana anak panah terlepas dari busurnya.
Fajar baru di tahun yang akan datang,
Semoga menjadi lembaran baru yang lebih baik.
Selamat tahun baru 2011
Semoga lebih maju dan sukses. Amin..
***
Serpihan malam bulan separuh,
Jelang hari baru pertanda tiba.
Kembang api membuncah ke angkasa sambut tahun muda 2011.
Selamat tahun baru 2011
Semoga lebih baik dibanding tahun sebelumnya. Amin..
***
Waktu terus berlalu,
Lembaran demi lembaran telah dilalui.
Coretan demi coretan telah memenuhi,
Kadang tak berarti, kadang tanpa makna,
atau hanya sedikit makna.
Semoga di tahun ini,
Setiap lembaran memiliki makna.
Setiap lembaran bermanfaat.
Selamat tahun baru 2011.
Semoga lebih sukses..
***
Tahun ini hampir usai terlalui,
Belumlah tergores coretan berarti,
Belumlah setiap gagasan menjadi nyata,
Konsep masih terdokumenkan.
Padahal telah berada dipenghujung,
Meski akan terlewati,
Semoga ada perubahan dalam lembaran baru.
Selamat tahun baru 2011.
***
Matahari menyelinap dibalik bukit.
Sembunyikan kenangan hidup, menyimpan lembaran usang.
Menyambut hari-hari muda, sebentar lagi ‘kan menjelang.
Selamat datang tahun baru 2011.
Harapan baru dan perubahan baru.
***
Masa lalu adalah sejarah,
hari ini adalah goresan,
hari esok adalah harapan.
Selamat datang tahun baru 2011.
Seiring dengan perginya kenangan, menyambut harapan.
Selamat tinggal kenangan,
selamat datang harapan..
***
Malam ini ‘kan berlalu,
minggu ini ‘kan beranjak,
bulan ini akan pergi,
tahun ini ‘kan meninggalkan sejarah kehidupan, catatan suka dan duka,
menyongsong tahun baru.
Selamat tahun baru 2011.
Semoga selalu jaya dan sejahtera.
***
Senja indah,
kirimkan ciprat keemasan,
kirimkan pertanda keagungan, kekusaan, serta kemegahan.
Meski itu hanya sekejap, hingga sirna ditepis malam,
pertanda esok akan tiba.
Selamat tahun baru 2011.
Semoga sukses selalu.
Happy New Year 2011
Happy New Year 2011

Senin, 06 Desember 2010

Keunggulan Windows 7

Sebagian dari kita mungkin sudah memakai (OS) operating system terbaru dari Microsoft ini, namun sudahkan kita menyadari secara cermat beda OS yang satu ini dari versi keluaran Microsoft sebelumnya. Kegagalam Microsoft pada Vista agaknya dijadikan pelajaran agar keluaran terbaru ini tak mengalami hal serupa dan lebih sukses dari catatan kesuksesan Windows XP yang spektakuler.
Mari kita bongkar kelebihan Windows 7 dari versi sebelumnya
Mari kita bongkar kelebihan Windows 7 dari versi sebelumnya
Microsoft telah mengklaim bahwa Windows adalah sebuah operating system yang dirancang sesuai dengan selera pengguna yang menginginkan komputer yang simpel dan nyaman, namun dapat bekerja dengan cepat, ringan, tidak repot,sedikit mengklik, mudah digunakan dan tidak rumit.
Perbandingan Windows XP, Vista dan Windows 7
Perbandingan Windows XP, Vista dan Windows 7
Berikut ini keunggulan Windows 7 yang diklaim oleh bos baru Microsoft pengganti Bill Gates, Steve Ballmer :
1. Menemukan File Dengan Cepat
Untuk menemukan file tidak terlalu sulit dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Caranya tinggal klik pada menu start dan ketik di dalam kotak pencarian apa saja yang akan dicari. Setelah terbuka, pilih apa yang anda inginkan dan dengan cepat akan terwujud.
2. Melihat Seluruh Jendela Dengan Mudah
Pada saat banyak jendela terbuka, kadang kita bingung nama atau isinya. Windows 7 membantu anda menengoknya dengan mudah dengan hanya mengintip dari taskbar. Caranya dengan melayang-layankan kursor di atas ikon dari jendela terbuka. Bakal terlihat nama ikon dan program tersebut. Layangkan lagi di atas preview untuk melihat keseluruhan layar. Klik untuk menghubungkannya deangan jendela yang anda ingin lihat.
3. Mengintip Diam-Diam Desktop Anda
Sering kali kita harus menutup jendela satu per satu untuk melihat desktop. Fitur Aero Peek membantu anda mengintip desktop tanpa menyentuh jendela. Caranya dengan melayangkan kursor di atas kotak bujur sangkar pada pojok kanan bawah. Klik di atas untuk memperkecil seluruh jendela yang terbuka. Ketika layar desktop terbuka, klik nagi untuk menampilkan kembali.
4. Mencari Apa yang Diinginkan Dengan Sangat Mudah
Jump List pada Windows 7 membantu anda mencari file, lagu, gambar, atau dokumen lainnya dalam desktop secara cepat. Hal ini mengurangi waktu terbuang anda menemukan dokumen yang kemarin dioperasikan. Fitur ini ada menu start dan taskbar. Dengan 1 klik, anda dapat melihat website yang sering digunakan pada internet explorer 8. Anda dapat menarik dan membuang sebuah file dari Jump List.
5. Membandingkan 2 Jendela Satu Sama Lain
Fitur Snap membantu kita melihat kembali jendela dengan lebih baik dan memudahkan membandingkan 2 dokumen satu sama lain. Carannya dengan menarik jendela ke satu sisi dari layar. Ketika pointer mouse ke sisi lain, jendela akan snap setengah dari layar. Untuk memperluasnya secara vertical, tarik border ke pinggir layar. Ketika pointer mouse di pinggir, jendela akan snap ke vertical penuh.Satu Klik D
6. Satu Klik Dapat Semua
Dengan fitur pin, anda dapat mengakses taskbar dengan satu klik. Layangkan kursor di atas program favorit dan tarik ke taskbar. Atau klik kanan di atasnya dan pilih “pin” di Taskbar. Program anda akan jadi pin. Untuk membukanya, klik pada ikon Taskbar. Anda dapat membuka pin dengan program lain pada saatnya.
7. Set-up Nirkabel Dengan Mudah
Dengan Windows 7 set-up nirkabel jauh lebih mudah. Anda dapat menambahkan yang lain, termasuk jaringan printer dan digital media player. Caranya dengan meluncurkan wizard “Add a Device” lalu ketik lokasi pin pada perangkat bergerak.
8. Berselancar di Internet dengan Cepat, Aman dan Mudah
Internet Explorer 8 membuat penggunaan internet jadi lebih cepat, aman dan mudah. Melalui web slices, anda dapat melacak jejak informasi secara khusus. Ini lebih mudah diikuti ketimbang lelang di eBay atau berita terbaru dari ESPN. Dengan kontak instant search di internet explorer, hasilnya dapat diikuti secara real time. Hasil pencarian juga dilengkapi dengan the SmartScreen, yaitu filter yang melindungi anda dari spam, virus dan lainnya. Sedangkan InPrivate membantu privasi anda menjelajahi dunia maya setelah menutup browser.
9. Personalisasi Komputer Anda
Dengan Windows 7, Anda tidak terlalu sulit membuat komputer lebih personal. Caranya dengan klik kanan pada desktop kemudian klik personalize untuk memilih dari banyak tema yang menarik atau putar belakang desktop ke dalam slide show foto favorite. Klik Gadgets untuk menambahkan informasi yang sering dibutuhkan pada desktop.

Jumat, 26 November 2010

Tips and Trik Membeli Handphone second

Membeli sebuah handphone second atau bekas memang ada sisi positif dan negatifnya. Sisi positifnya, harga handphone second lebih murah dibandingkan dengan handphone baru. Namun sisi negatifnya justru kadang lebih banyak, mulai dari kondisi fisik handphone yang sudah pasti bakal ada bekas goresan disana-sini (tidak mulus), terus baterai yang terkadang nge-drop, sampai kepada masalah layar, speaker dan mungkin kamera yang bermasalah (banyak bercak dan noise pada hasil foto). Nah, berikut ini beberapa tips, sebelum anda membeli handphone second.
  • Cek kelengkapan mulai aksesories, Dus, Buku manual sampai kepada headset.
  • Cek Imei, pastikan imei yang tertera di Dus sama dengan imei yang tertera di handphone (untuk mengecek imei akses menu *#06#).
  • Cek kondisi fisik handphone, apakah ada goresan atau tidak, bila cassingnya sudah diganti, pastikan bahwa anda mendapatkan juga cassing originalnya.
  • Lihat label garansi yang terdapat pada handphone, meskipun mungkin garansinya telah habis Tes handphone dengan melakukan pembicaraan secara real.
  • Pastikan suara incoming dan outgoingnya lancar dan jelas artinya pastikan anda bisa mendengar dengan jelas suara orang ditelepon maupun sebaliknya, lawan bicara anda bisa mendengar dengan jelas suara anda. Cek volume ringtone atau nada dering, mulai dari volume terkecil sampai maksimal.
  • Cek kekontrasan layar LCD
  • Cek kamera, lakukan beberapa kali pengambilan gambar maupun video. Pastikan handphone bisa menyimpan gambar atau video yang baru saja anda ambil dengan baik dan lancar, tanpa ada error. Juga pastikan kualitas gambar yang dihasilkan masih baik (trik sederhana, tutup lensa kamera dengan ujung jari anda dan lihat di layar, kamera yang masih dalam keadaan normal akan terlihat hitam bersih di layar, tidak ada bercak-bercak atau noise).
  • Bila handphone tersebut dilengkapi fitur Bluetooth, jangan lupa tes pengiriman dan penerimaan file (foto, musik dll) lewat bluetooth.
  • Tes handphone dengan memakai kartu operator yang berbeda-beda.
  • ON dan OFF (matikan dan hidupkan) kembali handphone selama beberapa kali, untuk memastikan bahwa handphone dalam kondisi baik, lihat indikator baterai apakah ada perubahan signifikan atau tidak.
  • Buka dan pasang lagi baterai selama beberapa kali, untuk memastikan bahwa kondisi baterai tidak ‘nge-drop’ ataupun handphone tidak ‘nguras’, selain itu juga lihat kondisi baterai, pastikan tidak ‘kembung’
  • Cek kondisi mur, pastikan bahwa mur yang ada di handphone bukan bekas dibuka, juga cek ujung-ujung Layar, pastikan kondisinya baik.
  • Pastikan bahwa setiap label yang tertera di handphone (terutama di bagian belakang baterai) masih utuh, tidak bekas dibuka.
  • Tak usah segan dan malu untuk menanyakan kenapa Handphone second tersebut dijual? apakah ada masalah pada handphonenya atau mungkin karena alasan keuangan?